Cari Blog Ini

Kamis, 08 Oktober 2009

Data & Komunikasi Data

Komunikasi data merupakan gabungan antara dua macam tekhik yaitu teknik komunikasi dan teknik pengolahan data.

Teknik telekomunikasi ialah segala aktifitas yang berhubungan dengan penyaluran informasi dari satu titik tertentu ke titik yang lain, sedangkan pengolahan data adalah segala kegiatan yang berhubungan dengan pengolahan data seperti menginput, sortir, merawat, menyimpan hingga menyajikan informasi tersebut.

Komunikasi data adalah proses pengiriman informasi atau data yang telah diubah dalam suatu kode tertentu melalui media listrik atau elektronik ditransmisikan ke titik lainnya.

Data adalah sinyal-sinyal elektromagnetik yang dibangkitkan oleh sumber data yang dapat ditangkap dan dikirimkan kepada terminal-terminal penerima.

Menurut ITU-T (International Telecommunication Union-Telephony) ada 2 kelompok peralatan komunikasi data yaitu :

1. Data Terminal Equipment (DTE), yaitu seluruh peralatan yang terlibat pada proses pengimputan data dan peralatan yang terlibat pada proses penyajian data atau informasi pada system komunikasi data. Misalnya keyboard, monitor, scanner, printer disk drive.
2. Data Communication Equipment (DCE), yaitu seluruh peralatan yang terlibat pada proses transmisi data dari suatu terminal ke terminal lainnya. Misalnya : modem, telepon, system jaringan kabel, system pemancar dan satelit.

My Self

hi, lam kenal......
thanks udah mengunjungi blog aku yg simple ini....
semoga Blog ini mempunyai manfaat tuk teman-teman sekalian......

kenal kan namu ku thye chan
seorang cewek yang betah di dunia maya... hehehe
moga kita bisa sharing ilmu disini
makasih